Mengenal Lebih Dekat Dengan Kabupaten Karanganyar

Avatar for visitklaten
17 January 2019
lawu karanganyar

Mengenal Lebih Dekat Dengan Kabupaten Karanganyar. Kabupaten Karanganyar merupakan salah satu nama kabupaten di Provinsi Jawa Tengah yang memiliki luas 800,20 kilometer persegi dengan kode area telepon 0271.

Pusat administrasi Kabupaten Karanganyar berada di Karanganyar Kota. Kabupaten Karanganyar di sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Sragen, di sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Ngawi dan Kabupaten Magetan (Jawa Timur), di sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Wonogiri, serta di sebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Sukoharjo, Kota Surakarta, dan Kabupaten Boyolali.

Kabupaten Karanganyar mempunyai sebuah kecamatan eksklave yang berada di 3 daerah yaitu di antara Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Boyolali, dan Kota Surakarta yakni Kecamatan Colomadu.

Kabupaten Karanganyar mempunyai Motto yaitu Karanganyar Tenteram (Tenang, Teduh, Rapi, Aman, Makmur). Flora resmi Kabupaten Karanganyar adalah Duku Mateseh Sedangkan Fauna resminya adalah Jalak gading.

Kabupaten Karanganyar

Nama Karanganyar menurut beberapa sumber berasal dari nama padukuhan yang berada di desa tersebut. Raden Mas Said (Mangkunagara I) memberi nama Karanganyar dikarenakan di tempat tersebut, Raden Mas Said mendapatkan kemantapan dengan perjanjian baru dalam bahasa Jawa berarti anyar untuk menjadi seorang penguasa setelah memakan wahyu keraton yang berwujud burung derkuku.

Kabupaten Karanganyar di bagian barat adalah dataran rendah, yaitu lembah dari Bengawan Solo yang mengalir menuju ke arah utara. Di bagian timur adalah pegunungan, yaitu bagian dari Gunung Lawu dan sebagian besar pegunungan tersebut masih tertutup hutan.

Kabupaten Karanganyar mempunyai 17 kecamatan dan 177 desa/kelurahan. Pusat pemerintahan kabupaten karanganyar berlokasi di Kecamatan Karanganyar. Berikut nama kecamatan yang berada di Kabupaten Karanganyar :

Kecamatan Colomadu, Kecamatan Mojogedang, Kecamatan Karangpandan, Kecamatan Jumantono, Kecamatan Jumapolo, Kecamatan Jaten, Kecamatan Jatiyoso, Kecamatan Jatipuro, Kecamatan Gondangrejo, Kecamatan Kebakramat,

Kecamatan Karanganyar, Kecamatan Tasikmadu, Kecamatan Kerjo, Kecamatan Jenawi, Kecamatan Tawangmangu, Kecamatan Ngargoyoso dan Kecamatan Matesih

Kabupaten Karanganyar mempunyai banyak tempat bersejarah dan alam yang khas yang terutama berupa pegunungan sebagai destinasi pariwisata diantaranya Tawangmangu, Air Terjun Grojogan Sewu, Sekipan, perkebunan teh kemuning, Pabrik Gula Tasikmadu, Pabrik Gula Colomadu, dll

Peta Lokasi kabupaten Karanganyar

Sekian artikel kami tentang Mengenal Lebih Dekat Dengan Kabupaten Karanganyar.

Terima kasih telah mengunjungi website kami.

Visit Klaten – Peta Pariwisata dan Media Iklan Klaten – Ayo Ke Klaten !.

Merupakan Media Informasi Pariwisata dan Media Iklan di area Klaten, Surakarta, Yogyakarta, Boyolali, Karanganyar dan sekitarnya.

Share jika bermanfaat, jika ada kritik, pertanyaan, tambahan atau saran silakan hubungi kami atau silakan isi di kolom komentar.

#visitklaten #visitklatencom #klaten

 

Postingan Terkait

Komentar

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top